Berkah Libur Panjang di Malioboro

Yogyakarta - Setiap liburan panjang, kawasan Malioboro Yogyakarta selalu ramai oleh ribuan wisatawan. Setiap sudut di Malioboro menjadi magnet yang tak terlewatkan oleh jepretan pengunjung.

Pada libur Paskah ini, kawasan Malioboro juga diserbu ribuan wisatawan. Ramainya Malioboro menjadi berkah bagi PKL, andong, becak, parkir dan penjual kuliner.

Berkah Libur Panjang di Malioboro

Para wisatawan terlihat asyik menikmati setiap sudut Malioboro. Plang sederhana bertuliskan JL Malioboro dan dibawahnya tertulis huruf Jawa menjadi tempat favorit untuk selfie. Bahkan untuk selfie ditempat ini, pengunjung harus mengantri.

"Liburan di Yogya itu keren, nyaman. Foto-foto disini (plang Malioboro) perlu sekali, kalau gak foto ini bukan ke sini,"kata Adi Dwi Mulyadi, wisatawan asal Surabaya yang datang ke Malioboro bersama teman-temanya, Jumat (25/3/2016).

Meningkatnya kunjungan wisatawan menjadi berkah bagi PKL, andong dan becak. PKL Malioboro, Budi Cahyono (38) yang berjualan blangkon, surjan,  kaos dan tas mengaku omzetnya mengalami peningkatan pada liburan ini. Peningkatan mencapai 75 persen di banding hari biasa.

"Ya omzetnya meningkat. Ada yang cari blangkon, surjan, kaos-kaos tulisan Jogja dan lainya,"kata Budi.

Posting Komentar untuk "Berkah Libur Panjang di Malioboro"